S1 EKONOMI PEMBANGUNAN

Profil Program Studi S1 Ekonomi Pembangunan

Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan (IESP) didirikan berdasarkan Keputusan Dirjen Dikti Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 29/DIKTI/Kep/1984.

Akreditasi Program Studi Ekonomi Pembangunan pada penilaian tahun 2015, berdasarkan Keputusan BAN-PT Nomor 2563/SK/BAN-PT/AK-ISK/S/IV/2022,  berada  pada peringkat Akreditasi Unggul yang berlaku mulai 26 April 2022 sampai dengan 16 Agustus 2025

.

Tujuan Umum

  • Secara umum Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsoed bertujuan untuk menghasilkan dan mengembangkan tenaga ahli di bidang ekonomi yang bermoral, kompetitif, unggul, serta profesional dalam menerapkan ilmu ekonomi untuk memecahkan masalahmasalah perekonomian dan pembangunan daerah yang peduli terhadap lingkungan serta berwawasan global.

Tujuan Khusus

  1. Meningkatnya kualitas belajar mengajar untuk menghasilkan lulusan yang bermoral, berprestasi akademik dan profesional, mempunyai keunggulan kompetitif, memiliki kemampuan memimpin, dan adaptif terhadap perkembangan jaman.
  2. Meningkatnya kualitas dosen dan pengajarannya.
  3. Meningkatnya kuantitas dan kualitas penelitian serta publikasi yang relevan dengan Misi Program Studi Ekonomi Pembangunan.
  4. Meningkatnya kuantitas dan kualitas pengabdian kepada masyarakat serta publikasi yang relevan dengan Misi Program Studi Ekonomi Pembangunan.
  5. Meningkatnya kerja sama dengan pihak lain dalam rangka pengembangan Program Studi Ekonomi Pembangunan.

Profil Lulusan

Berdasarkan dokumen kurikulum program studi, perumusan profil lulusan ditetapkan berdasarkan kesepakatan Perkumpulan Pengelola Program Studi Ekonomi “APSEPI” (Keputusan Ketua APSEPI Nomor 001/APSEPI-AFEBI/X/2016), yaitu :

  1. Menjadi “ekonom” yang handal.
  2. Menjadi “analis ekonomi” yang kompeten dan berdaya saing.
  3. Menjadi “praktisi” yang kompeten dan profesional.
  4. Menjadi “wirausahawan” yang yang dapat mengembangkan potensi ekonomi lokal dan berdaya saing untuk memajukan ekonomi daerah.
X